MEDAN,KLIK7TV.CO.ID – Kegiatan Ramadhan Berkah, SMK Negeri 7 Medan membagikan puluhan bingkisan sembako kepada siswa/i yatim, piatu dan duafha Kamis 4 april 2024.
Kepala SMK Negeri 7 Medan , Evi Herawati Lubis memberikan apresiasi kepada panitia pelaksana kegiatan Ramadhan Berkah SMK Negeri 7 Medan, karena telah melaksanakan kegiatan berbagi dalam bulan Ramadhan yang penuh berkah ini.
“Saya sangat bangga dengan tim pelaksana kegiatan ramadhan di SMK Negeri 7 Medan telah melaksanakan kegiatan sosial yang penuh berkah, ini bentuk dalam mengajarkan mereka dalam saling berbagi antar sesama dan semoga menjadi amal kebaikan untuk mereka,” imbuh Evi Herawati Lubis
Kepala SMKN 7 Medan Evi Herawati Lubis mengatakan, kegiatan ini merupakan rangkaian kegiatan sosial keluarga besar SMKN 7 Medan selama bulan Ramadhan 1445 Hijriah. Sebelumnya, keluarga besar SMKN 7 MEDAN juga telah melaksanakan kegiatan santunan anak yatim dan berbuka bersama.
“Alhamdulillah hari ini merupakan kegiatan dalam menyemarakkan bulan suci Ramadhan 1445 Hijriah, dengan santunan kepada siswa/i yatim piatu dan dhuafa tutur Evi.
Dalam kegiatan sosial ini pihaknya sengaja mengajak perwakilan kepala jurusan dan manajemen sekolah dengan harapan kegiatan ini bisa menumbuhkan kepedulian menjadi inspirasi bagi para siswa akan pentingnya arti berbagi dengan sesama dan bermanfaat bagi sesama.
“Dengan harapan kegiatan sosial ini bisa menumbuhkan kepedulian para siswa kepada fakir miskin, yatim dan dhuafa serta lingkungan sekitarnya,†imbuhnya.
Melalui kegiatan sosial ini, Evi berharap menjadi berkah bagi sekolah. “Sehingga SMKN 7 Medab menjadi sekolah yang berkah, maju dan berprestasi,” tutupnya.
Reporter : Marlan Pasaribu