TAPTENG. KLIK7TV.CO.ID – Dandim 0211/TT Letk Inf Ferdinan Batubara, S. Sos.,M.Han., menghadiri Upacara memperingati HUT puncak TNI ke -79 tahun 2024 bertempat di Lapangan sepak bola GOR Pandan Jln. DR. Ferdinand Lumbantobing, Kelurahan Pandan, Kecamatan Pandan, Kabupaten Tapanuli Tengah.Sabtu 5/10/2024.
Peringatan HUT TNI kali ini mengambil tema “TNI Modern Bersama Rakyat Siap Mengawal Suksesi Kepemimpinan Nasional Untuk Indonesia Maju”. Tema tersebut sangat relevan dalam merefleksikan cita-cita, semangat dan tujuan TNI sebagai prajurit yang Profesional, Responsif, Integratif, Modern, dan Adaptif, dalam menjaga serta mengawal kelangsungan hidup bangsa dan negara.
Dalam acara puncak HUT TNI ke 79 tersebut dihadiri ribuan masyarakat dari berbagai daerah berlangsung khidmat Walau di guyur hujan dan berbagai macam atraksi bela diri yang di peragakan oleh TNI masyarakat sangat semangat dan antusias khususnya masyarakat Tapteng dan Sibolga
Puncak HUT TNI turut dihadiri Siswa siswi mulai dari tingkat SMP dan SMA dalam mengikuti lomba baris berbaris dalam rangka HUT TNI Ke 79. Juga berbagai Stand UMKM yang melibatkan masyarakat dan pameran Alutsista, hiburan, Lucky Draw, dan makan gratis bagi masyarakat yang hadir di acara HUT TNI di lapangan GOR pandan.
Kegiatan HUT TNI tersebut diawali dengan Upacara Militer sebagai Inspektur upacara Komandan Korem 023/KS,Kolonel Inf Jansen P Nainggolan M.sc.
Peringatan Hari Ulang Tahun ke-79 TNI Tahun 2024 selesai dilaksanakan dilanjutkan acara Tambahan,Pemberian hadiah kepada pemenang Lomba PBB setingkat SLTP- SMA/SLTA dalam rangka HUT TNI Ke 79,Pemotongan tumpeng oleh Danrem 023/KS, Demonstrasi beladiri dari Prajurit Yonif 123/Rajawali, Pameran Alutsista TNI dan UMKM dari Satuan TNI (TNI-AD,TNI-AU,TNI-AL)
Ramah Tamah, Doorprize, serta Hiburan@(an)