Kodaeral III Rayakan Hut Ke-80 Tni Al Dengan Menggelar Bakti Sosial Dan Bakti Kesehatan Dengan Masyarakat Maritim

JAKARTA, KLIK7TV.CO.ID – Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 TNI Angkatan Laut, Komandan Komando Daerah Angkatan Laut (Kodaeral) III, Laksamana Muda TNI Uki Prasetia, S.T., M.M. yang diwakili oleh Kepala Keuangan Wilayah (Kakuwil), Kolonel Laut (S) Kolonel Laut (S) Muhamad Firman Nugraha, S.E. menyelenggarakan bakti sosial dan bakti kesehatan di Makodaeral III, Jakarta Utara, Selasa (9/9).

Kegiatan ini diawali dengan doa bersama sebagai ungkapan rasa syukur, kemudian dilanjutkan dengan pemberian 200 paket sembako dan santunan kepada masyarakat maritim yang kurang mampu. Sementara itu pada bidang kesehatan, Makodaeral III menyelenggarakan pemeriksaan kesehatan dan pengobatan gratis oleh tim Dinas Kesehatan (Diskes) Kodaeral III.

Pada sambutannya yang dibacakan oleh Kakuwil, Dankodaeral III menyampaikan bahwa, bakti sosial dan bakti kesehatan adalah bentuk nyata kepedulian TNI AL khususnya Kodaeral III kepada masyarakat. Kegiatan ini mencerminkan semangat kebersamaan, gotong royong dan kepedulian sosial.

“Kegiatan ini bukan hanya sekedar rangkaian dalam menyambut HUT ke-80 TNI AL, tetapi juga sebagai bentuk pengabdian kami kepada masyarakat khususnya di wilayah Kodaeral III. Melalui kebersamaan ini, kami ingin hadir membawa manfaat serta memperkuat hubungan TNI AL dengan rakyat, karena pada hakikatnya kekuatan TNI bersumber dari rakyat, berjuang untuk rakyat dan kembali kepada rakyat,” terang Laksda Uki.@Red

Pos serupa