Headnews

Prajurit Yonarmed 13 Kostrad Berhasil Meraih Prestasi Pada Turnament Karate Piala Wira Tanggon Adhisatya Kemenpora RI 2024

JAKARTA, KLIK7TV.CO.ID – Prajurit Yonarmed 13/Nanggala Divif 1 Kostrad berhasil meraih prestasi pada Turnament Karate Piala Wira Tanggon Adhisatya Kemenpora RI 2024 yang digelar di GOR Ciracas, Jakarta Timur. Minggu (21/01/2024).

Turnament Karate ini diikuti 843 perserta yang dibagi 2 kategori Kumite dan Kata, Adapun Prajurit Yonarmed 13 Nanggala Divif 1 Kostrad Prada Luthfy Ilham Julian berhasil meraih Juara 2 kumite senior kelas 84 KG Putra.

“Komandan Batalyon Armed 13/Nanggala Divif 1 Kostrad Mayor Arm Wahib Mustofa Fathurrahman, M.Han., mengucapkan terimakasih kepada Prada Lutfy Ilham Julian atas Prestasi yang di raih,semoga kedepan Prajurit Batalyon Armed 13/Nanggala semakin giat dalam berlatih dan mengasah kemampuan”. @Red

Related Posts