ME DAN, KLIK7TV.CO.ID – Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Medan Benny Sinomba Siregar , SE, M, AP menegaskan , Pelaksanaan PPDB Tahun Pelajaran 2024 berjalan sukses, Benny mengapresiasi pelaksanaan PPDB Tahun 2024 tingkat SMP se Kota Medan ini,
Suksesnya pelaksanaan PPDB tingkat SMP itu karena kerja keras panitia PPDB Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Medan bersama panitia PPDB di Sekolah tingkat SMP masing – masing . Demikian disampaikan Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Medan Benny Sinomba didampingi Sekretaris Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Medan Kiky Zulfikar dan Kepala Bidang Pembinaan SMP Andy Yudhistira Kamis Siang (4/7/2024).
Sementara itu Benny menghimbau kepada masyarakat agar tidak percaya dengan rayuan yang menjanjikan dapat memasukkan anaknya menjadi calon siswa di sekolah pavorit apa lagi di dasari imbalan atau uang , Sekali lagi saya sampaikan jangan percaya kepada yang menjanjikan dapat membantu memasukkan anaknya ke sekolah favorit, “ucap Benny. Kata Benny lagi ada ditemukan bermain laporkan kepada Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Medan ,Setiap laporan akan kita proses dan di beri sanksi, ” ujarnya.
Kemudian Benny menyatakan bahwa pelaksanaan PPDB tingkat SMP se Kota Medan ada mekanisme ringkasan tahapan pelaksanaan PPDB tingkat SMP tahun 2024,
Jalur PPDB tingkat SMP1.Jalur Afirmasi 25 % ( 22 % diperuntukkan bagi keluarga tidak mampu dan 3 % diperntukkan bagi penyandang disabilitas , 2, Jalur Zobasi 70 % , 3, Jalur Perpindahan tugas orang tua dan guru 5 %, 4 Jalur Prestasi jika ada sisa kuota dari jalur lain, ” tegasnya.
Reporter : Marlan Pasaribu