Pussimpur Dukung Latihan Antar Kecabangan Pasis Dikcabpa Abit Akmil TA 2025 di Pusdikif, Cipatat.

JAKARTA, KLIK7TV.CO.ID – Pussimpur Kodiklatad mendukung Latihan Antar Kecabangan Pasis Dikcabpa Abit Akmil TA 2025, kegiatan ini dilaksanakan di gedung Bela Negara Pusdikif Pussenif Cipatat, Selasa 21/10/2025.

Pada kegiatan ini, Pussimpur Kodiklatad memberikan pelatihan dan pembekalan Tactical Floor Game (TFG ) kepada 392 orang Pasis Dikcabpa Abit Akmil TA 2025 sebelum mereka melaksanakan latihan lapang.

Dalam kesempatan tersebut, Danpussimpur Kolonel Inf Trijoko Adiwiyono, S.H, M.Si menyampaikan, Kegiatan Tactical Floor Game (TFG) antar kecabangan adalah simulasi taktis yang melibatkan berbagai kecabangan militer untuk menyusun, menguji, dan mematangkan rencana operasi gabungan antar kecabangan. Kegiatan ini biasanya dilakukan di atas sebuah maket besar yang menggambarkan medan operasi, sehingga memungkinkan para komandan dan staf untuk memvisualisasikan pergerakan pasukan secara terperinci. TFG sering dilakukan dengan media peta yang digelar dilantai.

Namun dengan perkembangan teknologi saat ini kegiatan TFG tidak perlu menggunakan maket besar atau media peta yang digelar dilantai, Pussimpur menyajikannya dalam bentuk aplikasi media digital yang divisualkan melalui layar TV dan videotron dengan harapan TFG dapat dilakukan dengan lebih efektif dan modern, tanpa mengurangi mekenisme TFG. Aplikasi ini menyajikan bentuk tampilan digital berbagai macam fitur, diantaranya fitur plotting tanda taktik pada peta topografi dan peta satelit” jelas Danpussimpur.

Untuk mendukung kelancaran kegiatan TFG Pussimpur membawa alat peralatan berupa TV MDO 65″ TC : 3 Set, TV 65″ : 2 Set, Laptop Del : 1 Unit, Tab : 2 unit, HT W Lan : 4 Unit, Aces Point : 1 Unit, Kabel HDMI : 3 buah

Pos serupa