BAKRI Sejahterakan Indonesia LewatPohon Kelengkeng KRESS Nusantara

JAKARTA, KLIK7TV.CO.ID – Dewan Pimpinan Nasional (DPN) Badan Advokasi Keadilan Rakyat Indonesia (BAKRI) Gencar melakukan Sosialisasi Gerakan Menanam Pohon Kelengkeng KRESS Nusantara yang mempunyai nilai ekonomis di sejumlah titik yang ada di Pulau Jawa, untuk percontohan di daerah Luar Pulau Jawa.

Gerakan menanam Pohon Kelengkeng KRESS Nusantara oleh Pengurus DPN BAKRI ini sebagai wujud kontribusi nyata terhadap program Presiden Prabowo Subianto yaitu Ketahanan pangan nasional.

“Kami mengajak masyarakat untuk menanam 1 ( satu ) pohon buah Kelengkeng Kress Nusantara menjadi Ketahanan Pangan dan Ekonomi Rakyat Indonesia,” kata Ketua Umum (Ketum) DPN BAKRI Nurdin Aliandi kepada Klik7tv.co.id di Sekretariat DPN BAKRI, Ciracas, Jakarta Timur, Selasa (16/9/2025).

BAKRI lanjutnya, sudah melakukan Penanaman Pohon Kelengkeng KRESS Nusantara ini di sejumlah titik di Pulau Jawa, seperti antara lain, Jakarta, Subang, Purwokerto, Banyumas, Magelang dan daerah lainnya.

BAKRI kata Nurdin, mempunyai lahan pohon Kelengkeng KRESS Nusantara seluas 5 Hektar (Ha) di Purwokerto, Jawa Tengah, berkat bimbingan Penasehat BAKRI Drs Bagus Hermono Mpd MA yang dinilai Nurdin, selalu merakyat, tanpa lelah selaku eksis demi kemajuan negara, dalam ketahanan pangan

Menurut Nurdin, dengan BAKRI mempunyai Pohon Kelengkeng KRESS Nusantara, otomatis mempunyai ketahanan pangan dan punya Ketahanan ekonomi. Indonesia saat masih impor buah Kelengkeng, belum bisa mencukupi kebutuhan lokal. Untuk itu, pihaknya menggalakkan penanaman Pohon Kelengkeng KRESS Nusantara di sejumlah daerah.

Sekretaris Jenderal (Sekjen) DPN BAKRI Indra Winar K. S.H menambahkan, salah satu tempat yang berhasil dalam penanaman Pohon Kelengkeng KRESS Nusantara di lahan seluas 12 ha milik Jenderal TNI (Purn) Gatot Nurmantyo yang telah bekerja sama dengan BAKRI, yang sudah panen buah Kelengkengnya, yang ditangani langsung oleh Ketua Departemen Pertanian DPN BAKRI, Agus Nurwanto.

“Mereka (para Jenderal Purnawirawan TNI) tertarik program penanaman pohon Kelengkeng KRESS Nusantara karena terinspirasi ekonomi kerakyatan yang dilakukan oleh BAKRI. Adapun salah satu kelebihan dari Pohon Kelengkeng KRESS Nusantara bisa panen dalam waktu 6 (enam) bulan,” ungkap Indra Winar.

Menurut Indra, permintaan buah Kelengkeng ini besar sekali. “Kita panen saja sudah habis, sudah banyak permintaan, keuntungan buat yang punya lahan. Yang investasi di lahan tersebut,” ungkap Indra.

Karena program ini sangat bagus tambahnya, DPN BAKRI telah menyurati Gubernur Jawa Barat (Jabar) Dedi Mulyadi untuk mensosialisasikan Program penanaman Pohon Kelengkeng KRESS Nusantara di wilayah Jabar, dengan tujuan selain untuk penghijauan juga memberikan nilai ekonomis bagi jajaran Pemda Propinsi Jabar.

“Kami mendukung Program Gubernur Jabar tentang lahan hutan untuk penghijauan juga, nanti ada hutan kota dengan ditanam Pohon Kelengkeng KRESS Nusantara. Selain penghijauannya dapat, Agrowisatanya dapat juga dan ini menjadi pemasukan untuk Pemda. Kelebihan akar Pohon Kelengkeng KRESS Nusantara ini bisa menahan erosi atau tidak longsor, jadi ini sangat bagus,” ujar Indra.

Ia menjelaskan, penanaman Pohon Kelengkeng KRESS Nusantara di Hutan kota yang lahannya masih kosong diganti dengan pohon Pohon Kelengkeng KRESS Nusantara yang memiliki nilai ekonomis bahkan Pohon Klengkeng ini sampai 100 tahun masih bisa berbuah, sampai ke anak cucu.

“Jika lahan punya Pemda diperuntukkan untuk rakyat dengan cara agrowisata milik Pemda. Setiap keluarga yang masuk ke Agrowisata bisa metik buah Kelengkeng ini lalu ditimbang misalnya sekilo Rp 50 ribu, ini khan bisa menjadi pemasukan buat Pemda,” paparnya.

Setelah melakukan MoU atau Nota Kesepahaman dengan Pemilik lahan tambah Indra, BAKRI mendampingi Pemda dari hal cara Penanaman dan perawatan pohon Kelengkeng KRESS Nusantara. “Katakanlah pendampingan penanaman dan Perawatan sampai panen 6 bulan pohon Kelengkeng ini, bisa juga untuk Panen sampai 2 tahun yang tentunya hasilnya lebih banyak,” jelas Indra.

Selain itu, Jika masjid masjid punya lahan yang luas, BAKRI bisa bantu gratis untuk menanam pohon Kelengkeng KRESS Nusantara. Salah satu yang sudah dilakukan BAKRI adalah membantu Masjid Istiqlal dalam penanaman pohon ini. ‘Kita juga akan menanam pohon Kelengkeng ini di lahan masjid At Tin TMII, Jakarta Timur.

“Prospek bisnis Kelengkeng KRESS Nusantara ini sangat cerah sekali. Buah yang bisa ditinggalkan kepada ahli waris karena nilai ekonomisnya juga tinggi,” kata Indra. (ARMAN R)

Pos serupa