Pendidikan

Evi Herawati Lubis Resmi Plt Kepala Sekolah SMKN 1 Percut Seituan

MEDAN, KLIK7TV.CO.ID –
Berlangsungnya Acara Serah Terima Jabatan Pelaksana Tugas (PLT) Kepala Sekolah SMKN 1 Percut Seituan di Aula PSPTV SMKN 1 Percut Seituan yang di hadiri oleh berbagai pihak , termasuk para guru, staf, PerwaKilan MKKS Kota Medan , Perwakilan MKKS Kabupaten Deli Serdang , Pengawas Sekolah, Kasi SMK Cabdisdik Wilayah I , KasubagTata Usaha Cabdisdik Wil I dan Kepala Cabang Dinas Pendidikan Wilayah I. Serah tetima ini di gelar sebagai tindak lanjut atas pengunduran diri pejabat sebelumnya, yang telah menjabat sebagai Kepala Sekolah selama tiga tahun terakhir . Hal ini disampaikan Kepala Cabang Dinas Wil I Medan Yafizham Parinduri ke Media Selasa ( 4/2/2025) lalu.

Pengunduran diri ini diungkapkan oleh mantan Kepsek SMKN 1 Percut Seituan Usman Siregar yang menyatakan bahwa keputusan ini diambil setelah mempertimbangkan berbagai aspek pribadi dan profesional ,selama tiga tahun terakhir dan selama masa jabatannya , beliau banyak memberikan kontribusi positif terhadap pengembangan pendidikan di sekolah tersebut. Dalam sambutannya , Usman Siregar mengungkapkan rasa terima kasih kepada seluruh staf pengajar , pegawai dan komite yang telah mendukung selama masa kepemimpinannya. Ia juga berharap agar SMKB 1 Percut Seituan dapat terus berinovasi dan memberikan yang terbaik bagi siswa.

Acara setah terima jabatan ini dipimpin oleh Kepala Dinas Pendidikan Sumut Ir Abdul Haris Lubis , yang diwakilkan kepada Kepala Cabang Dinas Pendidikan Wilayah I Yafizham Parinduri , dalam sambutannya mengapresiasi dedikasi dan kontribusi mantan Kepsek Usman Siregar selama menjabat. ” Di bawah kepemimpan beliau kami melihat banyak kemajuan dalam prestasi akademik siswa, serta peningkatan sarana prasarana sekolah. Usman Siregar merupakatan Aset Sumber Daya Manusia yang sangat penting bagi Cabdisdik Wil I ini, Kami sangat berterima kasih atas kerja kerasnya dan komitmennya, ” kata Yafizham.

Selanjutnya , Yafizham memperkenalkan Plt Kepsek SMKN 1 Percut Seituan yang baru Evi Herawati Lubis , yang menjabat Kepala Sekolah SMKN 7 Medan juga. Saya sangat berharap dukungan dari seluruh pihak, baik guru, siswa, maupun orang tua, ” ucapnya.

Penyerahan jabatan ini juga menjadi momentum bagi seluruh staf pengajar dan siswa untuk bersatu dalam mengembangkan visi dan misi sekolah ke depan. Diharapkan , dengan kepemimpinan yang baru , SMKN 1 Percut Seituan dapat terus berinovasi dalam melahirkan lulusan yang berkualitas dan siap bersaing di dunia kerja.

Di Akhir acara Yafizham kembali menekankan pentingnya perpaduan antara pengalaman dan semangat baru dalam memimpin institusi pendidikan. ” Saya berharap agar mendukung pimpinan yang baru, terkait program dan kinerja agar didiskusikan atau dimusyawsrakan agar mencapai tujuan yang lebih baik. Mari kita dukung dalam menjalankan tugasnya sebagai Plt Kepala Sekolah SMKN 1 Percut Sei Tuan Evi Herawati, ” pintanya.

Reporter : Marlan Pasaribu

Related Posts