Pupuk Soliditas, KRI Banda Aceh-593 Selenggarakan Turnamen Badminton Sea Warriors Cup

JAKARTA, KLIK7TV.CO.ID – KRI Banda Aceh-593 menyelenggarakan Turnamen Badminton Sea Warriors Cup saat pelayaran penjemputan Latsitarda Nusantara XLIV 2024 dari Balikpapan menuju Semarang, Jumat (7/6).

Turnamen ini diikuti oleh beberapa ti, terdiri dari Taruna Akademi Militer, Praja IPDN, Kadet UNHAN dan prajurit KRI Banda Aceh-593 (Sea Warriors).

Tujuan diadakannya turnamen ini selain menjaga moril dan kebugaran tubuh saat pelayaran, juga untuk memelihara kekompakan tim maupun suporter serta memupuk soliditas antar peserta sebagai bentuk dari kegiatan integrasi.

Dalam pertandingan tersebut, tim dari Praja IPDN tampil sebagai juara pertama disusul oleh Sea Warriors sebagai juara kedua dan Taruna Akmil sebagai juara ketiga. (@Red

Related posts

Unsur TNI AL Unjuk Kemampuan Dalam Latihan Intregrasi TNI Tahun 2025 Di Bangka Belitung

Tingkatkan Kesiapan Dan Profesionalisme, KRI Tanjung Kembani-971 Laksanakan Uji Kompetensi Prajurit

Kadislitbangal Ikuti Pelatihan Dan Sertifikasi K3 Umum Kemenaker