Kasdivif 2 Kostrad Pimpin Penyerahan Simbol Yudha Wastu Pramuka Jaya di Hari Juang Infanteri 2024

MALANG,KLIK7TV.CO.ID – Kepala Staf Divisi Infanteri 2 Kostrad, Brigjen TNI Primadi Saiful Sulun, memimpin upacara penyerahan Simbol Yudha Wastu Pramuka Jaya dalam rangka memperingati Hari Juang Infanteri 2024 di lapangan Dodikjur Rindam V/Brawijaya, Malang, Sabtu (16/12/2024).

Kegiatan ini diikuti prajurit dari berbagai satuan, masyarakat, serta personel kepolisian dan pemerintah daerah, sebagai wujud kemanunggalan TNI dengan rakyat.

Mengusung tema “Infanteri yang Profesional, Modern, dan Adaptif Mendukung Indonesia Maju,” kegiatan ini menjadi simbol peningkatan profesionalisme prajurit dalam menghadapi perkembangan teknologi dan tugas operasional yang semakin kompleks.

Kasdivif 2 Kostrad menegaskan, kegiatan ini memperkuat kerja sama, militansi, dan rasa bangga sebagai prajurit Infanteri yang siap mendukung tugas pokok TNI AD. (Penkostrad)

Related posts

Panglima TNI Hadiri Peringatan Isra Mi’raj 1447 H Tahun 2026

Panglima TNI Ikuti Rapim Kemhan Dan TNI Tahun 2026

Fokus Kesehatan Anak Usia Dini, Munjirin Hadiri Peluncuran Program GAS di Pasar Rebo