Danlanud Sam Ratulangi Tinjau Diklat Paralayang FASI Provinsi Sulawesi Utara Tahun 2024

MANADO , KLIK7TC.CO.UD – Danlanud Sam Ratulangi Marsma TNI Antariksa Anondo, S.E., M.Tr.(Han)., meninjau pelaksanaan Pendidikan dan Latihan (Diklat) Paralayang Federasi Aero Sport Indonesia (FASI) Provinsi Sulawesi Utara di lokasi take off Gunung Tumpa, Manado, Sulawesi Utara. Sabtu (12/10/2024).

Kedatangan Danlanud Sam Ratulangi ini disambut Kadispotdirga Lanud Sam Ratulangi Kolonel Tek Lodewijk Makitulung beserta instruktur dan peserta Diklat Paralayang.

Pada kesempatan ini, Danlanud Sam Ratulangi memperkenalkan diri sebagai Ketua FASI Provinsi Sulawesi Utara yang baru sekaligus memotivasi seluruh peserta Diklat Paralayang untuk terus berlatih dengan baik dan tetap mengutamakan faktor keselamatan.

Diklat paralayang FASI Provinsi Sulawesi Utara Tahun 2024 ini dimulai sejak tanggal 28 September lalu yang diikuti 25 peserta yang telah mendapatkan berbagai materi baik teori maupun praktek di lapangan.@Rex

Related posts

Sukhoi Su 27/30 Skadron Udara 11 Paksa Mendarat Pesawat Asing di Lanud Sultan Hasanuddin

Pesawat F-16 TNI AU Laksanakan Serangan Udara Langsung di Latihan TNI Terintegrasi

TK Angkasa Lanud SIM Ikuti Festival Edukasi Sekolah Angkasa Tingkat Nasional