Polsek Bekasi Utara Amankan Acara Musik “Kopi Gurih Experience” di Summarecon Mall

BEKASI KOTA, KLIK7.TV.CO.ID – Personel Polsek Bekasi Utara sukses mengamankan jalannya acara musik “Kopi Gurih Experience Tora Bika Creamy Latte” di Summarecon Mall Bekasi, Kelurahan Marga Mulya, Kecamatan Bekasi Utara, pada Minggu, 3 November 2024. Pengamanan dimulai pukul 13.30 WIB hingga acara selesai.

Sebanyak enam personel kepolisian dikerahkan, dipimpin oleh Aiptu Erisman selaku pengendali. Mereka dibantu oleh Serma M. Nuryadi (Babinsa) dan 18 personel satpam Summarecon Mall. Bapak Sudibyo, Kabag Pam Mall Summarecon Bekasi, bertindak sebagai penanggung jawab pengamanan.

Acara “Kopi Gurih Experience” yang dimulai pukul 14.00 WIB dimeriahkan oleh penampilan solo band Bilal dan Nadin. Kehadiran polisi dalam mengamankan acara ini mendapat apresiasi dari panitia dan masyarakat yang hadir.

“Kami sangat berterima kasih kepada pihak kepolisian yang telah hadir membantu mengamankan sehingga acara berlangsung aman dan kondusif,” ujar Bapak Sudibyo.

Bhabinkamtibmas Aipda Tukiran, dalam kesempatan terpisah, menegaskan komitmen Polsek Bekasi Utara dalam memberikan pengamanan dan perlindungan kepada masyarakat. “Kami dari Polsek Bekasi Utara akan selalu siap dalam memberikan pengamanan dan perlindungan kepada masyarakat,” ujarnya. Berkat pengamanan yang baik, acara tersebut berjalan lancar dan kondusif.[Humas Restro Bekasi Kota]

@, Wilson.P./red

Exit mobile version