JAKARTA, KLIK7TV.CO.ID – Seribuan peserta didik dan guru, tenaga honor dan ASN Keluarga Besar Dinas Pendidikan Sumatera Utara meriahkan Zikir dan Tausyiah Menyambut 1 Muharram 1445 H Tahun 2023 di Mesjid Agung Medan, Rabu (19/7/2023).
Kegiatan bertemakan : “Spirit Hijriah Menjadi Inspirasi Menguatkan Karakter Profil Pelajar Pancasila Menuju Sumber Daya Manusia Yang Bermartabat” dihadiri Kepala Dinas Pendidikan Provsu Dr H Asren Nasution MA, Sekretaris Kurnia Utama ST, Kabid Pembinaan PTK Salman, para kacabdis, kepala SMAN/SMKN dan lainnya.
Kadisdiksu mengatakan, kegiatan yang diselenggarakan keluarga besar Dinas Pendidikan Provinsi Sumatera Utara bersama kepala sekolah dan peserta didik di Medan dan sekitarnya ini dalam rangka menyambut dan memperlihatkan salah satu hari besar Islam.
Asren berharap melalui kegiatan zikir dan tausiah serta doa dapat membangun spirit anak-anak kita punya optimisme untuk melakukan yang terbaik dalam seluruh proses belajar mengajar.
“Melalui kegiatan ini dapat meluluhkan hati dan ego mereka, sehingga apa yang disampaikan penceramah sesuai arahan Bapak Gubsu Edy Rahmayadi agar anak-anak kita ini memiliki budi pekerti,” jelasnya.
Lanjut dia, targetnya melalui zikir dan tausiyah ini adalah sebagai terbangun spirit barunya dan mampu mewujudkan akhlakul karimah dan budi pekerti kepada siapa saja kepada gurunya, kepada orang tuanya kepada masyarakatnya dan kepada teman sesamanya.
“Kami juga akan menggulirkan terus kegiatan baik bagi yang muslim maupun non muslim. Kita harus sepakat menyatakan bahwa persoalan-persoalan hari ini tidak bisa diatasi dengan cara berpikir. Yang harus dibangun kecerdasan nurani, kecerdasan spiritual itu senjata yang paling ampuh,” tambahnya.
Kadisdik juga berharap melalui zikir dan tausiyah serta doa, anak-anak kita memulai proses belajar mengajar di kelas 10 memiliki motivasi baru. “Hari ini harus lebih baik dari hari kemarin dan hari akan datang harus lebih baik dari pada hari ini,” tegasnya.
KH Drs Anwardin Nasution dari Majelis Zikir Miftahul Jannah Sumut dalam tausyiah mengharapkan peserta didik ini menjadi generasi yang beriman dan bertakwa di Provinsi Sumatera Utara.
Momentum 1 Muharram 1445 H kedepannya diharapkan agar segenap Kepala SMA, para guru dan anak-anak kami hari ini bermunajat, berzikir bersama untuk mendekatkan diri kepada Allah, melembutkan jiwa, membuka hati kita untuk dapat menjadi hati yang beriman, hati yang sejuk yang saling mencintai dan saling menyayangi.
Dalam agama islam tambah Anwardin demi masa sesungguhnya manusia itu dalam keadaan merugi kecuali orang yang beriman dan beramal saleh, saling menasehati di jalan kebaikan. “Kemudian Allah Swt mengingatkan dalam kesabaran. Itulah orang-orang yang tidak akan merugi, karena hidup ini hanya sebentar,” paparnya.
Kegiatan diakhiri saling bersalaman, bersilaturahmi dalam suasana kekeluargaan dan keakraban. Kegiatan zikir dan tausyiah ini direncanakan akan dilaksanakan dan dilanjutkan SMAN dan SMKN setiap bulan(mp/sbm)