Ekonomi

PT IBS Buana Sejahtera Akan Melangsungkan Perjalanan Religi “Napak Tilas di Bumi Para Nabi” Pada April 2024

Jakarta, KLIK7TV.CO.ID – Perjalanan ke luar negeri kembali dibuka oleh pemerintah pada awal 2023. Hal ini memberi kesempatan bagi masyarakat untuk kembali mengunjungi destinasi wisata mancanegara. Diantara destinasi yang didambakan umat muslim adalah kunjungan Masjidil Aqsa melalui program Jelajah 3 negara Jordan – Aqsa – Mesir.

PT. IBS Buana Sejahtera sebagai penyedia layanan haji, umrah, dan wisata muslim melalui layanan Baitul Maqdis yang rutin memberangkatkan jamaah religi ke Masjidil Aqsa.

Sejak pemberangkatan perdana di tahun 2016 ke tanah Aqsa, Baitul Maqdis mencakup layanan tur dan visa rute Jordan, Palestina, Mesir, Oman, dan sekitarnya.

Program Jelajah 3 Negara Jordan – Aqsa – Mesir adalah perjalanan yang penuh makna dengan wawasan religi, kunjungan situs dunia, sekaligus berziarah ke makam para Nabi. Diperlukan stamina yang cukup untuk perjalanan darat selama 9 hari.

Perjalanan akan dimulai dari ketibaan di kota Amman mengunjungi Goa Ashabul Kahfi – saksi 7 pemuda yang tertidur dalam gua selama 309 tahun. Kemudian, mengunjungi Petra – situs warisan dunia, tidak lupa merasakan berendam di Dead Sea. Perjalanan dilanjutkan menuju Hebron, ziarah makam Nabi Ibrahim, Nabi Musa, dan Siti Sarah. Tiba di Bethelhem, mengunjungi Masjid Omar, Navitiy Church (tempat kelahiran Nabi Isa), kemudian bermalam di Jerusalem.

Program dilanjutkan mengunjungi Mount Olives, Raba’ah El Adawieh, Masjid Salman Al Farisi, dan ziarah Makam Nabi Daud. Setelah tur selesai, kembali melakukan perjalanan ke Taba Border untuk memasuki wilayah Mesir. Singgah di St.Catherine, mengunjungi Patung Musa Samiri, dan ziarah Makam Nabi Harun dan Nabi Soleh.

Selanjutnya tiba di Kairo mengunjungi Kanal Suez, Piramida Giza, Sphinx of Giza, Toko Parfum – Papyrus, Masjid El Emam El Shafei, masjid El Hussein, dan masjid Al Azhar.

Selain itu, mengunjungi pusat kunjungan terbaru di Kairo, National Museum of Egyptian Civilizations, yang kemudian ditutup dengan Nile Dinner Cruise & Show dan berbelanja di Khan El Khalil Bazaar.

Serunya perjalanan Jelajah 3 Negara Jordan – Aqsa – Mesir akan dilangsungkan pada tanggal 16 April 2024, tepat setelah libur lebaran. Terkait konflik global yang terjadi sejak Oktober 2023 di wilayah Palestina dan Israel tidak mengurangi nilai dan niat untuk beribadah di Masjidil Aqsa, sebagaimana diriwayatkan dari Abu Said Al Khudri RA, bahwa Nabi Muhammad SAW bersabda:

وَلاَ تُشَدُّ الرِّحَالُ إِلاَّ إِلَى ثَلاَثَةِ مَسَاجِدَ مَسْجِدِ الْحَرَامِ وَمَسْجِدِ الأَقْصَى وَمَسْجِدِي)) (البخاري)
“Janganlah melaksanakan suatu perjalanan, kecuali ke tiga masjid ini. Masjidil Haram, Masjid Al Aqsa, dan Masjidku (Masjid Nabawi).” (HR. Bukhari)

Terkait adanya pemberitaan yang timbul, PT. IBS Buana Sejahtera selalu memberikan pelayanan dan solusi terbaik untuk semua jamaah. Baitul Maqdis – divisi dari PT. IBS Buana Sejahtera selalu menjalin komunikasi serta melakukan pertemuan dengan Jemaah, guna membicarakan dan mencapai musyawarah yang mufakat terhadap isu yang beredar.

Pada akhirnya pada 26 Juni 2023, dengan telah ditandatanganinya Perjanjian Perdamaian antara PT IBS Buana Sejahtera yang diwakili langsung oleh Direktur Utama, serta kesembilan Jamaah Umroh Aqsha dan saksi-saksi yang hadir menyaksikan penandatanganan tersebut, selesai sudah persoalan yang timbul pada pemberitaan dimedia sebelumnya, dan kedua belah pihak sepakat dan menyatakan persoalan sebelumnya telah selesai dan saling memulihkan keadaan.

PT. IBS Buana Sejahtera selaku penyedia perjalanan travel Haji dan Umroh selalu ingin memberikan pelayanan yang terbaik kepada calon Jamaah Haji maupun Umroh yang telah memilih PT. IBS Buana Sejahtera, agar seluruh Jamaah dapat beribadah dengan khusyuk serta merasakan dan mendapatkan kepuasan dalam melakukan perjalanan ibadahnya.

Alhamdulillah, sampai saat ini sudah lebih dari 5000+ masyarakat Indonesia yang mempercayai dan menggunakan jasa travel Haji dan Umroh di PT. IBS Buana Sejahtera dengan memilih berbagai macam paket perjalanan Haji, Umroh, dan Wisata yang telah disediakan. (ARMAN R)

Related Posts