MEDAN, KLIK7TV.CO.ID – Pra Olimpiade Sain dan Matematika VI SMAN 1 Lubuk Pakam .
Diadakannya kegiatan POSMA VI ini Keputusan Rapat Pembentukan Panitia POSMA VI SMAN 1 Lubuk Pakam hari Rabu Tanggal 17 Januari 2024.
Tujuan nya adalah menemukan dan memunculkan potensi – potensi yang ada pada diri siswa sehingga timbulnya kecakapan hidup ( life skill) yang bermanfaat bagi dirinya dan masyarakat, ” Demikian disampaikan Fazdli Kepala Sekolah SMAN 1 Lubuk Pakam kepada wartawan , Rabu ( 7/2/2024).
POSMA ini bertujuan mengembangkan potensi Siswa secara maksimal khususnya potensi akademik, membina para siswa yang memiliki keunggulan intelektual dan mampu berkompetisi dalam bidang keilmuan dengan peserta kompetisi utusan sekolah – sekolah lain.
Kemudian mendidik parasiswa agar bersifat terbuka dan tanggap baik terhadap perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi maupun fenomena ilmiah yang timbul di masyarakat , mendidik para siswa agar mempunyai daya penalaran sesuai dengan sistematika kaidah metode ilmiah, sehingga diharapkan mampu berfikir kritis, bersikap dan bertindak secara ilmiah ,” ujar fazdli
Adapun yang menjadi peserta Pra Olimpiade Sains dan Matematika VI ( POSMA VI ) SMAN 1 Lubuk Pakam ini adalah peserta didik kelas X, XI, dan XII dari berbagai sekolah SMA se-Kabupaten Deli Serdang
Peserta dalam kegiatan Pra Olimpiade Sains dan Matematika ini dikuti sekolah SMAN se – Kabupaten dan SMA Swasta Sub Rayon 029 dan jumlah seluruh peserta 716 . Selurih peserta sejumlah 716 orang terdistribusi pada 33 ruang beruji, ” pungkasnya
Kepala Sekolah SMAN 1 Lubuk Pakam Kabupaten Deli Serdang Fazdli menyampaikan bahwa jumlah peserta siswa dari 716 orang, Matematika 79 orang, Fisika 73 orang, Kimia 77 orang, Biologi 118 orang, Astronomi 59 orang, Kebumian 69 orang, Ekonomi 95 orang, Geografi 74 orang.
Kepala Cabang Dinas Pendidikan Sumut Wilayah 1 Medan – Deli Serdang Augus Sinaga menyatakan kepada peserta siswa agar mengembangkan potensi secara maksimal khususnya potensi akademik, diharapkan para siswa yang memiliki keunggulan intelektual dan mampu berkompetisi dalam bidang keilmuan.
Agus juga mengatakan ke siswa harus tamggap baik terhadap perkembangan ilmu pengetahuan teknologi dan mampu berfikir kritis namun sesuaikan dengan sistematika kaidah metode ilmiah, sehingga mampu bersaing di dalam akademik, ” ucapnya.
Selanjutnya Augus menyampaikan kepada peserta POSMA VI seluruh peserta lomba berhak mendapat sertifikat sebagai peserta lomba dan mendapat Medali , peringkat 1 s/d 5 setiap bidang lomba mendapat Medali Emas + Piagam, Peringkat 6 s/d 10 setiap bidang lomba mendapat Medali Perak + Piagam, Peringkat 11 s/d 15 setiap bidang lomba mendapat Medali Emas + Piagam, demikian juga piala/ tropy peringkat 1 s/ d 3 setiap bidang lomba mendapat tropy, ” ucapnya.
Reporter Marlan Pasaribu