Headnews

Peringatan Nuzulul Quran di Lanud Adisutjipto

YOGYAKARTA, KLIK7TV.CO.OD –  Kepala Dinas Personel Lanud Adisutjipto Kolonel Pnb Hermawan M. Kisha mewakili Komandan Lanud Adisutjipto melaksanakan acara peringatan Nuzulul Qur’an 1442H/2021 M di Masjid Abdurrachim, Rabu (28/4/2021).

Peringatan Nuzulul Qur’an yang juga dilaksanakan secara live streaming dihadiri oleh Danwingdikterbang Kolonel Pnb Feri Yunaldi, S.E., M. Han, Para Kadis serta sejumlah pejabat Lanud Adisutjipto dan perwakilan anggota Lanud Adisutjipto.

Tema Nuzulul Qur,an 1442 H kali ini bertemakan “Aktualisasikan Nilai-Nilai Puasa Ramadhan, Nuzulul Qur’an Dan Idul Fitri 1442 H/2021 M Di Tengah Pandemi Covid-19 Guna Mewujudkan TNI Kuat, Solid, Profesional Dan Dicintai Rakyat”.

Dalam sambutannya Komandan Lanud Adisutjipto yang dibacakan Kadispers menyampaikan Peringatan Nuzulul Qur’an dapat dijadikan sebagai sarana introspeksi diri, sudah sejauh mana kita memahami dan menjalankan ajaran-ajaran yang terkandung dalam al-qur’an di kehidupan sehari-hari.

Sementara itu penceramah Prof Dr. H. Sukamta menyampaikan bahwa Al-Qur’an adalah pandangan hidup umat manusia di dunia agar tidak tersesat dan memperoleh bahagia di dunia dan akhirat.

Lebih lanjut dijelaskan bahwa barang siapa yang mengikuti Al-Qur’an, berarti dia menjadikan Al-Qur’an sebagai imam sehingga tidak akan tersesat hidupnya. Dan siapa yang memimpin dengan pedoman nilai-nilai Al-Qur’an, maka akan dibimbing oleh Allah dalam setiap keputusannya.

” Dengan menerapkan pelajaran puasa Ramadhan (pembangunan jiwa dan raga), Nuzulul Qur’an (pembangunan ilmu dan kompetensi) dan Idul Fitri (pembangunan cinta sesama), maka akan terbentuk TNI yang kuat jiwa dan raga, solid, profesional dan dicintai oleh rakyat “, pungkasnya.@Red

Related posts