TNI AL

MSSP Pertajam Pengetahuan Pasis Dikreg Seskoal

JAKARTA, KLIK7TV.CO.ID – Komandan Sekolah Staf dan Komando Angkatan Laut (Danseskoal), Laksamana Muda TNI Fauzi, S.E. M.M., M.Tr. Opsla., M.Han. yang diwakili Kepala Pusat Pengkajian Maritim (Kapusjianmar), Laksamana Pertama TNI I Komang Teguh Ardana, secara resmi menutup Maritime Strategic Studies Programme (MSSP) yang ke-25 yang berlangsung di Gedung RE Martadinata Seskoal, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, Jumat (11/10/24).

MSSP merupakan program kerjasama antara TNI Angkatan Laut dalam hal ini Seskoal, dengan Seapower Center Royal Australia Navy. Program yang sudah belangsung selama 2 pekan di Seskoal ini bertujuan untuk untuk menambah serta mempertajam pengetahuan para siswa mengenai aspek-aspek penting dalam hukum laut internasional dan keamanan maritim.

Melalui program ini juga, para Pasis diharapkan mampu menganalisis situasi dengan lebih baik, memahami dinamika yang terjadi di perairan, dan memiliki keterampilan yang diperlukan untuk menghadapi tantangan yang ada. Dengan demikian, MSSP tidak hanya menjadi wadah pembelajaran, tetapi juga forum untuk membangun jaringan dan kerjasama antar negara dalam menjaga keamanan maritim secara lebih efektif.

Hal ini senada dengan amanat Danseskoal yang dibacakan oleh Kapusjianmar bahwa, perkembangan lingkungan strategis di wilayah maritim, baik secara regional maupun global, saat ini mengalami peningkatan yang signifikan. Fenomena ini tidak hanya mencakup aktivitas ekonomi seperti perdagangan dan perikanan saja, tetapi juga melibatkan berbagai aktivitas ilegal yang mengancam keamanan maritim. Peningkatan tersebut berdampak pada peningkatan tingkat kriminalitas di perairan, termasuk penyelundupan, perompakan, dan aktivitas ilegal lainnya yang dapat mengganggu stabilitas keamanan suatu negara. Dalam konteks ini, penting bagi setiap perwira angkatan laut di berbagai negara untuk memiliki pengetahuan yang luas dan mendalam mengenai isu-isu keamanan maritim.

Mengakhiri amanatnya, Danseskoal menyampaikan ucapan terima kasih dan apresiasi yang tinggi kepada seluruh pengajar dari Seapower Center Royal Australia Navy atas kerjasama dan dukungan serta antusiasme anda untuk berbagi pengetahuan serta pengalaman kepada para perwira siswa seskoal.

“Saya berharap apa yang telah dipelajari selama dua minggu terakhir dari para pengajar, akan menambah perbendaharaan pengetahuan seluruh Pasis, pengetahuan ini tidak hanya berguna sebagai bekal saat pelaksanaan tugas, tetapi juga sangat penting dalam menjalankan kewajiban di medan penugasan”, pungkas Danseskoal.@Red

Related Posts